Semangat
Anshorulloh yang tak pernah hilang, kalimat itulah yang mencerminkan keadaan Anshor Manislor saat ini
MANISLOR–JUMAT (20/2) Malam, Dalam rangka memperingati
hari Muslih Mauud ra Anshorulloh Manislor mengadakan Lomba Pidato, lomba yang
mengambil tempat dimasjid Al-hikmah ini dibuka langsung oleh bapak ketua jemaat
cabang manislor dan disaksikan oleh hampir 70
pasang mata kaum anshor.
Lomba Pidato ini merupakan kegiatan
rutin yang dilaksanakan pada setiap acara peringatan hari-hari peting dalam islam.
Karena, semua kegiatan di Jemaat Ahmadiyah merupakan pendidikan bagi setiap
anggotanya. “perlombaan ini merupakan hiburan rohani, namun walaupun judulnya
hiburan kita dapat memetik ilmu-ilmu yang didapatkan setiap detiknya,” ujar Nazim
Tarbiyat Anshor bapak Said Sutani, ketika memberikan sambutan pada acara
lomba malam itu. Tujuan lain dari kegiatan ini adalah menggali potensi Anshorulloh
dan juga memberikan pemahaman-pemahaman tentang bagaimana cara bertabligh yang
baik untuk bekal kelak ketika mereka terjun ke masyarakat luas.
Adapun pemenang
lomba pidato kali ini dibagi dalam dua katerogi: Kategori Anshor Muda
dan Kategori Anshor Sepuh. Untuk Kategori Anshor Muda, Juara 1 diraih Maman Ahmadi
dari Al-hikmah; Juara 2 dimenangkan oleh Lukman dari Al-barokah; dan Juara 3
berhasil disabet Apendi dari Al-hidayah. Sedangkan untuk Kategori Anshor Sepuh,
Juara 1 jatuh ke tangan Rusono dari Al-hikmah; Juara 2 mampu direbut Warta
dari Annur; dan Juara 3 dapat diraih Rasam dari Al-taqwa.
“Diharapkan para Anshor dapat lebih
optimal melatih diri untuk peningkatan ilmu berpidato mereka. Sehingga, lomba
ini benar-benar mampu menunjang mutu tabligh
di manislor. Selain itu, mereka diharapkan mampu mengajarkan ilmu yang didapat
kepada generasi-generasi muda yang akan datang” ujar bapak Nurhalim ketua
Jemaat Manislor. @Siuwoh